STRATEGI MENINGKATKAN PENJUALAN KERIPIK DAN SALE PISANG AMALIA MELALUI DIGITAL MARKETING

  • Iwan Mulyana Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Ekuitas
  • Duduh Sujana Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Ekuitas
  • Rukanda Ahmad Sulanjana Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Ekuitas
Keywords: Industri, Pemasaran, Sale dan Keripik, UMKM

Abstract

Kabupaten Sumedang tumbuh dan mengalami perubahan yang cukup signifikan. Sebagai faktor pendorong perubahan tersebut tercermin dengan adanya sektor industri yang didominasi oleh industri mikro, kecil dan menengah yang salah satu diantaranya adalah pengusaha industri kecil sale dan kripik pisang Merek Amalia. Pengusaha ini berada di desa Citali RT1 RW1 Kecamatan Pamulihan Kabupaten Sumedang, dan  merupakan peserta UMKM Jabar serta pernah menjadi Juara UMKM berkinerja baik pada tahun 2019. Tujuan kegiatan pengabdian ini untuk membantu memasarkan produk industri yang kondisinya belum bisa memasarkan produk secara digital marketing. Pelaksanaan pengabdian dimulai dengan memberikan penyuluhan, pelatihan pemasaran secara online (media sosial), pendampingan kepada owner agar setiap saat mampu berbisnis secara online dan toko yang offline serta memberikan bantuan berupa alat pengering (spinner) dan sealer dengan tujuan agar produk sale dan kripik bisa mempunyai waktu periode lama dan tidak cepat rusak. Melalui kegiatan pengabdian  ini pemilik sale dan kripik pisang Amelia mampu melakukan proses produksi sale dan kripik lebih baik, tahan lama dan tidak cepat rusak, dan mampu memasarkan produknya lebih luas lagi melalui digital marketing.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-09-25